Penyebab Prof Armid Rektor UHO Kendari Meninggal,Kronologi Ditemukan Istri Jatuh di Ruang Kerja

romero.web.id, KENDARI -Dugaan penyebab Prof Armid Rektor Universitas Halu Oleo atau UHO Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), meninggal dunia.

Detik-detik kronologi Rektor UHO periode 2025-2029 ini berpulang disampaikan kakak kandung, Tohir, saat ditemui di rumah duka, Sabtu (23/08/2025) malam.

Rumah duka di Jalan RS Jiwa, Lorong Palaka, Kelurahan Tobuuha, Kecamatan Puuwatu, Kota Kendari, ibu kota Provinsi Sultra.

Menurut Tohir, awalnya dia menerima kabar terkait kondisi Prof Armid.

“Saya lagi di jalan ditelepon, yang jelas setelah saya sampai di sini (rumah Prof Armid) sudah dibawa ke rumah sakit,” katanya.

Prof Armid dilarikan ke Rumah Sakit atau RS Ismoyo, Jl Drs H Abdullah Silondae, Kelurahan Korumba, Kecamatan Mandonga.

Jarak rumah ke RS sekitar 3 kilometer (km) dengan jarak tempuh sekitar 8-10 menit.

Dia dilarikan ke RS tersebut setelah ditemukan sang istri, Dr Fahmiati SSi MSi MSc, sudah dalam posisi jatuh tertelungkup di ruang kerjanya.

Dengan keluhan atau ciri-ciri sesak napas, bagian dada sakit, diduga mengalami serangan jantung.

Prof Armid dibawa ke RS sekitar pukul 06.10 wita, selepas waktu salat Magrib.

“Kalau tidak salah jam 06.10 setelah magrib, jam 6 lewat 10,” jelasnya.

Awalnya, sang istri, menemukan Prof Armid di dalam ruang kerjanya di rumah.

“Dari istrinya sempat jatuh, karena istrinya tadi katanya persiapan besok lagi menyetrika,” katanya.

“Ternyata sudah masuk di ruang kerjanya sudah posisi jatuh tertelungkup,” jelasnya menambahkan.

Sebelum ke ruang kerja tersebut, sang istri yang juga Dosen Kimia Anorganik di MIPA UHO, sementara menyetrika pakaian Prof Armid.

Dia menyetrika pakaian suaminya untuk persiapan keberangkatan ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Minggu (22/08/2025).

“Rencana besok ini almarhum mau ke Kalimantan IKN, istrinya lagi setrika bajunya Prof Armid,” ujar Tohir.

Sebelum masuk ruang kerja, Prof Armid sempat berbincang dengan keluarga hingga menanyakan makanan ke anak tinggal di rumahnya.

“Terus dia sempat tanya makanan ke anak tinggal di rumahnya, lalu turun ke ruang kerja di situ dia serangan,” katanya.

Setibanya di RS, Rektor UHO tersebut mendapatkan penanganan medis.

Hampir sekitar dua jam, Prof Armid dirawat.

Termasuk menggunakan alat picu jantung.

Jantung Prof Armid pun tak stabil, naik dan turun.

“Pas ditekan jantungnya, dimonitor detaknya. Kadang di tiga puluh, kadang lima belas, terus nol lagi, habis itu naik lagi,” katanya.

Penanganan pun terus dilakukan tim medis, tak hanya dari RS Ismoyo, tapi juga dokter dari kampus.

Namun, nyawa Rektor UHO tersebut tak tertolong.

Dia dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 20.08 wita.

“Sekitar jam delapanan baru dinyatakan meninggal dunia,” jelasnya.

Pagi Jalan Santai Dies Natalis

Prof Armid sempat menghadiri rangkaian Dies Natalis ke-44 UHO Kendari, Sabtu (23/08/2025) pagi hingga siang hari.

Rangkaian kegiatan hari kelahiran Perguruan Tinggi Negeri (PTN) ke-42 di Indonesia ini berlangsung di Lapangan Mini Kampus UHO.

Kampus berlokasi di Jalan HEA Mokodompit, Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, ibu kota Sulawesi Tenggara.

Humas UHO, Sarman, mengatakan Prof Armid sempat mengikuti kegiatan jalan santai bersama pimpinan, dosen, dan civitas akademika.

Rutenya mengitari kampus, sekitar 3 kilometer (km).

“Ikut jalan santai, sekitar 3 kilo dalam kampus putar,” jelas Sarman dikonfirmasi TribunnewSultra.com.

Prof Armid juga sempat menyaksikan sejumlah lomba yang digelar dalam rangkaian Dies Natalis ke-44 UHO Kendari.

Salah satunya lomba tarik tambang.

“Beliau tidak ikut, hanya menyaksikan,” ujarnya.

Sebelumnya, Rapat Senat Luar Biasa dalam rangka Dies Natalis ke-44 Universitas Halu Oleo (UHO), berlangsung, Selasa, 19 Agustus 2025.

Rapat senat berlangsung di Auditorium Mokodompit, Kampus UHO Kendari, Jalan HEA Mokodompit, Kelurahan Anduonohu, Kecamatan Kambu, Kota Kendari, ibu kota Provinsi Sulawesi Tenggara.

UHO adalah Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terbesar di Provinsi Sultra.

Awal berdirinya sebagai perguruan tinggi swasta (PTS) pada tahun 1964.

Merupakan PTS filial (cabang atau kelas jauh) dari Universitas Hasanuddin atau Unhas Makassar, Sulawesi Selatan (Sulsel).

Dengan nama Unhol yang menjadi PTS dengan status terdaftar pada 22 Maret 1966 dan dipimpin rektor pertamanya, Drs La Ode Malim.

Setelah 17 tahun berselang tepatnya 19 Agustus 1981, Universitas Halu Oleo diresmikan sebagai PTN ke-42 di Indonesia.

Saat awal diresmikan sebagai PTN, Senat menyetujui singkatan Universitas Haluoleo menjadi Unhalu.

Singkatan tersebut kemudian berubah menjadi UHO, menyesuaikan nama saat surat keputusan pendiriannya.

Perubahan dipertegas dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 149 Tahun 2014.

Jumlah mahasiswa UHO Kendari saat ini sekitar 36.926 orang dan 9.709 di antaranya dalam setahun terakhir memperoleh beasiswa.

Rektor Dilantik

Prof Armid SSi MSi MSc DSc dilantik menjadi Rektor UHO Kendari, Provinsi Sultra, periode 2025-2029 Jumat (01/08/2025).

Pelantikan Rektor UHO periode 2025-2029 ini dipimpin Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Sekjen Kemdiktisaintek), Togar Mangihut Simatupang.

Pelantikan Prof Armid berlangsung di 2 Graha Diktisaintek, gedung Kemdikti Saintek, Jakarta Pusat.

Togar mewakili Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek), Prof Brian Yuliarto ST MEng PhD.

Sebelum dilantik, Prof Armid terpilih Rektor UHO Kendari, setelah meraih suara terbanyak hasil Pemilihan Rektor (Pilrek), Senin, 16 Juni 2025.

Pemilihan yang dihadiri Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Wamendikdsaintek) Prof Fauzan MPd berlangsung di gedung Rektorat UHO, Kelurahan Kambu.

Berdasarkan hasil penghitungan suara Pilrek UHO Kendari, Prof Armid berhasil unggul dengan perolehan 31 suara. 

Ia unggul satu suara dari pesaing terdekatnya, Prof Takdir Siali yang mendapatkan 30 suara. 

Sementara, Prof Rusli memperoleh 13 suara. 

Dari total 75 suara sah, satu suara dinyatakan tidak sah karena pemilih berhalangan hadir untuk melaksanakan ibadah haji.

Sebelum menjabat Rektor UHO, Prof Armid merupakan Wakil Rektor atau Warek IV UHO Bidang Perencanaan dan Kerja Sama.

Jabatan ini diembannya tahun 2017-2021, bersamaan periode pertama kepemimpinan Prof Muhammad Zamrun Fihiru sebagai Rektor UHO, kemudian berlanjut periode kedua Prof Zamrun, 2021-2025.

Akademisi yang lahir di Kota Kendari, Provinsi Sultra, pada 18 Juni 1975, tersebut sudah mengabdi sebagai dosen UHO sekitar 25 tahun sejak tahun 2000.

Berikut profil dan biodata Prof Armid:

Datadiri

Nama :  Prof Armid, S.Si., M.Si., M.Sc., D.Sc

Lahir: Kendari, Sulawesi Tenggara, 18 Juni 1975

Jenis Kelamin :  Laki-laki

Jabatan Fungsional :  Guru Besar

Riwayat Pendidikan:

 

1. S1 Universitas Hasanuddin bidang ilmu kimia, Indonesia. 1994-1999. 

2. S2 Universitas Gadjah Mada kimia, Indonesia. 2001-2003.

3. S2 University of the Ryukyus bidang Marine Chemistry, Japan. 2005-2007. 

4. S3 University of the Ryukyus Marine and Environmental Science, Japan. 2008-2011. 

Riwayat Kerja:

1.2009 - 2011 Research Assistant of Rising Star Program for Subtropical Island StudiesOkinawa, Jepang University of the Ryukyus.

2. 2007-2008 Foreign Visiting Researcher Okinawa, Jepang University of the Ryukyus.

3. 2000-sekarang Dosen Kendari, Indonesia Universitas Haluoleo. 

Riwayat Jabatan Dalam Pengelolaan Institusi:

1. Wakil Rektor Bidang Perencanaan dan Kerja Sama Universitas Halu Oleo 2017-sekarang.

2. Sekretaris SENAT Universitas Halu Oleo Universitas Halu Oleo 2015 – 2017.

3. Kepala Pusat Studi Mitigasi dan Penanggulangan Bencana (PMPB) Universitas Halu Oleo 2013 - 2017. 

4. Kepala Laboratorium Unit Kimia Analitik Jurusan Kimia FMIPA UHO 2011 - 2013. 

5. Anggota Tim Borang Akreditasi Program Studi Kimia FMIPA UHO 2011 - 2013. 

Riwayat Peran Dalam Kegiatan Kemahasiswaan:

1. 2018 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

2. 2017 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

3. 2016 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO.

4. 2015 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

5. 2013 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Nyata (KKN) Nusantara Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

6. 2013 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Profesi (KKP) Angkatan XXII Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

7. 2013 Pembekalan Umum Kuliah Kerja Profesi (KKP) Angkatan XXI Narasumber Auditorium Mokodompit, UHO. 

8. 2012 Kuliah Kerja Profesi (KKP) Angkatan XX Pengawas Desa Baeni, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara. 

9. 2005 Kunjungan Industri Mahasiswa Jurusan Kimia FMIPA UHO Pendamping PT. Kawasan Industri Makassar (KIMA) dan PT. Coca Cola Bottling Cab. Makassar. 

10. 2004 Praktek Kerja Lapangan (PKL) Mahasiswa Jurusan Kimia FMIPA UHO Pembimbing PT. Pembangkit Jawa Bali Unit Bisnis Pemasaran, Kendari, Sulawesi Tenggara.

11. 2004 Pembekalan Kuliah Kerja Profesi (KKP) Mahasiswa Jurusan Kimia FMIPA UHO T.A. 2003/2004 Narasumber Jurusan Kimia FMIPA UHO. 

Riwayat Panitia Seleksi Pimpinan Kab/Kota:

1. 2023 Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Konawe Kepulauan Panselda Konawe Kepulauan. 

2. 2021 Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Konawe Kepulauan Panselda Konawe Kepulauan. 

3. 2020 Debat Publik Paslon Bupati dan Wakil Bupati Muna Tim Perumus Raha. 

4. 2017 Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Konawe Kepulauan Panselda Konawe Kepulauan. 

5. 2016 Seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Kabupaten Konawe Kepulauan Panselda Konawe Kepulauan. 

Keanggotaan:

1. Japan Geoscience Union (JpGU) (2011-sekarang).

2. American Chemical Society (ACS) (2013-sekarang). 

3. Himpunan Kimia Indonesia (HKI) (2013-sekarang). 

4. International Association of Engineers (IAEng) (2017-sekarang).

Penghargaan:

1. Satyalancana Karya Satya X Tahun (SK Presiden RI No. 56/TK/Tahun 2013). 

Riwayat HaKI:

1. 2023, 000464185 Preliminary Investigation of Land Cover/Use, Water Source, Coastal Environment and Socio-Economic Condition in Wangi-Wangi, Wakatobi Regency, Indonesia Buku. 

2. 2022, 000423503 Geochemical Characteristics of Coastal Environment of Kendari Bay, Indonesia: Metal and Paleoclimatic Studies Associated With Global Warming Laporan Penelitian. 

3. 2021, 000423859 Biogeochemical Features Of Elements In The Marine System Of Starring Bay, Indonesia Associated With Global Warming Laporan Penelitian. 

4. 2017, 000423634 Scleractinian Corals of Kendari Bay, Indonesia: Their Roles as Bioindicator of Metals Pollution and Reconstructor of Climate Changes Laporan Penelitian. 

5. 2017, 000444246 Material Magnetik dari Pasir Besi Terlapis Silika-Tris untuk Adsorpsi Ion Logam Emas di Lingkungan Pertambangan Laporan Penelitian. 

Riwayat Buku:

1. 2022 Adab, Indramayu (ISBN: 978-623-497-079-1) Pengelolaan Limpasan Air Permukaan Proyek Smelter Di Kabupaten Kolaka Sulawesi Tenggara 182. 

2. 2019 Adab, Indramayu (ISBN: 978-623-497-078-4) Pengelolaan Persampahan Kota Baubau Provinsi Sulawesi Tenggara 218. 

3. 2006 Yayasan Publikasi Yasmi, Bandung, Indonesia Nikel dan Produksi Ferronikel (Studi pada PT Aneka Tambang, Pomalaa, Indonesia) 75.(*)

(romero.web.id/Sugi Hartono)

Posting Komentar untuk "Penyebab Prof Armid Rektor UHO Kendari Meninggal,Kronologi Ditemukan Istri Jatuh di Ruang Kerja"